Rabu, 04 April 2012

Usaha Sederhana yang Memungkinkan

Saya memulai usaha ini dengan dasar keinginan yang kuat. Dengan keinginan yang sudah aku inginkan,
dan sekarang sudah bisa terwujud. Saya memulai usaha dengan modal sedikit. Tapi usaha ini sangat memungkinkan. Saya membuat masakan serba ubi ungu. Bahannya sangat mudah dicari.
Bahkan saya,menanam sendiri ubi ungu di kebun rumah saya...


Ubi itu bisa saya kelola sebagai usaha makanan,makanan itu saya buat dengan bahan ubi ungu,
saya membuat makanan serba ubi ungu.

Pertama saya membuka usaha saya ini,
Saya membuat  "Brownise Kukus Ubi Manis Ungu".
Awal saya usaha "Brownies Kukus Ubi Manis Ungu itu", 
Saya jual dengan mengantar ke toko-toko terdekat dari rumah saya.
Lama kelamaan usaha saya ini,dikenal oleh masyarakat Luas.
Saya membuat usaha ini bermacam-macam tampilan,tapi tetap menggunakan bahan ubi ungu.
"Berikut,adalah Contoh Kue yang telah saya buat:

"Brownise Kukus Ubi Manis Ungu"

"Brownise" ini sangat disukai banyak orang.
Terutama anak-anak,dan pemuda-pemuda.
"Brownise" ini adalah keunggulan usaha saya pertama kali.

Inilah cuplikan untuk pembuatan "Brownise Kukus Ubi Manis Ungu" :

Bahan :
- Telur ayam 4 butir
- Gula pasir 30 gram
- Sp 1/2 sdt
- Vanili bubuk 1/4 sdt
- Margarin 225 gram
- Coklat masak putih 100 gram
- Tepung terigu protein sedang 250 gram
- Ubi manis/telo ungu 250 gram, kukus haluskan
- Susu bubuk 1 sdm
- Baking powder 1 sdt
- Kenari/almond 50 gram, iris tipis
- Pewarna makanan ungu secukupnya 




Cara membuat :

1. Campur terigu, baking powder dan susu bubuk. Ayak di atas

    kom adonan, tambahkan ubi manis telo

    ungu kukus. Sisihkan.

2. Campur coklat masak putih dan tim hingga leleh, aduk rata.

    Angkat dan sisihkan.

3. Campur telur, gula, SP, vanili. Kocok dengan mixer hingga

    mengembang.

4. Tuang campuran margarin, aduk dengan sendok kayu hingga

    rata, tambhakan pewarna ungu sesuai

    selera.

5. Tambahkan campuran terigu sedikit demi sedikit sambil

    diaduk hingga rata.

6. Tuang adonan dalam loyang kotak ukuran 18x18x5 cm

    bersemir margarin dan dialas kertas roti. Taburi

    atasnya dengan kenari/almond.

7. Panaskan panci pengukus, kukus hingga matang. Angkat dan

    keluarkan dari cetakan.

8. Potong sesuai selera. Sajikan.


* Untuk 24 potong


Cara pembuatannya sangat mudah.
Dan bisa kalian praktekkan sendiri.
Jika ingin memesan,saya bisa terima.
Ada masakkan yang lain yang saya buat. Lebih lanjutnya saya konfirmasi lagi.






 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar